Friday, March 16, 2018

Menguak Fenomena "Mistis" Alat Pengehemat BBM dan Peningkat Motor Hemmm????

 Oke Sobat X-Rider dan Aeroxer Indonesia. Kali ini saya akan membahas tentang apa ya namanya fenomena atau  trending dan apalah lah namanya yang beberapa hari ini mengganggu pikiran saya, eh sebenernya sih udah mayan lama juga tapi ga di pikirin seperti kemaren kemaren..

Dari kemarin-kemarin tuh saya kepikiran sama "alat" pengehemat bbm dan peningkat performa motor yg dipasang di box fillter, dr bahan baku yg dipake terbuat dr fiber,keramik,dan logam khusus, nah gw kepikiran logam khususnya itu apa sih yg dipake, trs cari cari cari lg penjelasdetail nya dr salah satu produk itu, oh ternyata fungsinya adalah merubah struktur molekul atau ikatan kovalen dari oksigen menjadi kaya muatan ion negatif akibat dr oksigen yg masuk dan bergesekan dengan alat tersebut yg menciptakan listrik statis yg dpt merubah struktur ion oksigen yg masuk yg membuat kulitas udara yg msk ke ruang bakar lbh bagus dan mengurangi emisi gas buang,.

terus jg kmrn saya baca baca artikel tentang pemakaian aluminum foil di dalam box filter banyak reviewnya motor jd lebih bertenaga , ada yg bilang karena udara yg masuk jd lbh dingin, ada yg lain karena volume metrik udara yg masuk jd berubah. tapi klo balik lagi ke pernyataan di awal td udara yang masuk dan bergesekan dengan alat tersebut dan menciptakan listrik statis sehingga bs merubah struktur ion oksigen dan memperkaya ion negatifnya. Bs saja yg pake aluminium foil td bukan karena udara jd lbh "dingin" tp karena ada gesekan udara dan aluminum td yang membuat listrik statis dan akhirnya bisa merubah struktur ion dari oksigen, terus saya berpikir lagi. Klo fungsinya bgt berarti memang udara yg masuk harus melewati sejenis logam yg bs merubah struktur ion dari oksigen karena dr 2 produk yg saya tau keduanya bahan dasarnya jg logam, dan terus saya cari refernsi apa sih yg bs ngerubah strutur ion oksigen hemm.. Msh blm ketemu yang pas.

Dan tdnya saya mau langsung coba, sprtnya jenis logam yg bs merubah struktur ion itu adalah magnet karena magnet punya kutub negatif dan positif. Dan saya tdnya mau coba pake neodium magnet bekas hardidisk karena termasuk jenis logam yg memiliko daya magnet yg cukup kuat,cmn sayangnya g ktm dkotak perlatan. Y sudah batal uji coba.

lalu saya coba nyari pake keyword lain. Akhirnya ketemu jg artikel yg bahas apa yang saya cari dan apa yg saya maksud. Diartikel itu membahas tentang "pengembangan bahan ionisasi bermagnet "Wah pas banget nih artikelnya stlh baca bca dia melakukan 4percobaan pd produk yg berbeda dengan alat penguji yg dimiliki, kebetulan artikel itu bahan seminar nasional aplikasi saint dan teknologi dari salah satu fakultas teknologi industri di indonesia, dlm artikelnya jg lengkap dengan metode pengujian dan hasilnya. Metode pengujian pun menggunakan alat khusus dr alat ionisasi, gas analizer dll. Berarti pengujiannya bener nih dan yg dibahas adalah alat ionisasi bermagnet,
 
Nah dibawah ini adalah kutipan dari Artikel yang saya baca tersebut

"Bensin merupakan senyawa hidrocarbon (HC), dimana merupakan campuran heptana+octana memiliki rumus kimia CnH2n+2 dan merupakan gugus alkana. Alkana merupakan gugus Hidrocarbon alifatis; yaitu hidrocarbon dengan susunan rantai terbuka. Ikatan yang terbentuk antar atomnya merupakan ikatan kovalen. Ikatan kovalen terbentuk karena atom-atom yang berikatan (secara kimia)  memiliki  elektronegativitas yang sama dan jika berinteraksi akan terjadi pemakaian elektron secara bersama-sama oleh atom-atom yang berikatan. Ikatan kovalen penyusunnya merupakan unsur-unsur non logam, ikatan ini memiliki sifat ionic karena memiliki beda elektronegativitas yang tinggi. Ionisasi yang diakibatkan  pengaruh medan magnet dalam alat penghemat bahan bakar diyakini dapat menyebabkan ion-ion mengalir lebih teratur. Efek selanjutnya adalah tenaga mesin meningkat, konsumsi bahan bakar menurun, dan kadar emisi gas buang ( CO dan HC) rendah."


Jd yg saya pikirkan kmrn sm persis dengan apa yg ada di artikel tersebut, adanya alat bermagnet yg dilalui udara yang bisa mengubah struktur ion dari oksigen yg masuk yang akan membuat mengurangi konsumsi bbm dan mengurangi emisi gas buang. Wow.. Teori teorinya layak buat di ujicoba nih. Luar biasa klo bener bener berhasil jd apa yg ada dialat yg dijual dipasaran itu terbuka sudah rahasianya. Menggunakan sejenis logam untuk merubah struktur ion oksigen yg diakibatkan karena adanya listrik statis.

Pengujian yang akan saya lakukan adalah degan memasang neodium magnet, dan satu jenis logam yg akan saya ungkapkan nantinya , kedua bahan tersebut saya gunakan berdasarkan teori2 yg sdh saya baca baca.
Dan sebagai bahan perbandingan saya udah beli juga salah satu dr produk tersebut, untuk dicompare dengan apa yg saya akan uji. Pengujian mungkin akan memakan waktu beberapa hari biar adil. menggunakan alat saya sndr, kemudian menggunakan alat yang lain, dan pastinya dipake jarak jauh jg, sukabumi-jakarta , jakarta-sukabumi ya mungkin bisa 2 mingguan waktu pengujiannya.

oke jadi nantikan hasil pengujian yang akan saya lakukan,apa berhasil atau tidak, dengan perbandingan tersebut. atau kedua duanya pun gagal lolos uji versi saya. kita lihat saja nanti. 
 

No comments:

Post a Comment